ASUS menghadirkan tiga ponsel Android terbaru, ZenFone 4, ZenFone 5 dan ZenFone 6 di Jakarta. Seluruh seri ASUS ZenFone tersebut telah ditunjang oleh prosesor Intel Atom.
ASUS ZenFone 4 ditunjang dengan layar berukuran 4 inci WVGA dengan resolusi 800 x 480. Ponsel tersebut memiliki RAM 1 GB dan prosesor Intel Atom Z2520 dengan kecepatan 1,2 GHz. ZenFone 4 menggunakan penyimpanan internal sebesar 8 GB ditambah 5 GB dari layanan ASUS WebStorage. ASUS ZenFone 4 juga dilengkapi kamera utama 5 MP Autofocus dan kamera belakang 0,3 MP.
Hadir dengan beragam warna pilihan penutup bagian belakang, seperti Blue, Yellow, Red, White dan Black, ZenFone 4 telah menjalankan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean yang bisa ditingkatkan ke KitKat. Tertarik untuk membeli perangkat ini? ASUS menawarkan ZenFone 4 dengan harga Rp1.099.000.
Adapun ASUS ZenFone 5 dibanderol dengan harga Rp2.099.000. Ponsel ini dibekali dengan prosesor Intel Atom Z2560 berkecepatan 1,6 GHz. Berbeda dengan seri sebelumnya, ZenFone 5 memiliki ukuran layar 5 inci IPS HD 1.280 x 720 plus sudut pandang hingga 178 derajat.
Untuk memudahkan pengguna mengoperasikan seluruh aplikasi yang ada, ASUS ZenFone 5 telah dilengkapi kapasitas RAM dan storage internal yang tak berbeda dengan ZenFone 4, yaitu RAM 1 GB dan penyimpanan internal sebesar 8 GB ditambah 5 GB dari layanan ASUS WebStorage.
ASUS ZenFone 5 juga menyandang kamera utama 8 MP dengan dukungan teknologi PixelMaster dan kamera depan 2 MP.
Lalu, bagaimana dengan spesifikasi ASUS ZenFone 6? Ia menduduki tahta tertinggi dibanding kedua saudaranya. ZenFone 6 telah dibekali dengan prosesor Intel Atom Z2580 dengan kecepatan 2,0 GHz. Keunggulan lainnya, ponsel yang memiliki layar 6 inci IPS HD beresolusi 1.280 x 720 ini dilengkapi RAM sebesar 2 GB.
Sama seperti ZenFone 4 dan 5, ZenFone 6 juga telah mengoperasikan Android 4.3 Jelly Bean yang yang bisa ditingkatkan ke Android KitKat. ASUS menawarkan empat pilihan warna, yaitu Red, Cream, White dan Black. Jika berminat, Anda bisa membeli ZenFone 6 seharga Rp3.099.000.
Seluruh ZenFone telah menggunakan layar Gorilla Glass 3 yang lebih tahan goresan.
source : chip.co.id
Rabu, 16 April 2014
Disqus Comments