Rabu, 10 September 2014

iPhone 6 dan 6 Plus Gunakan Sensor Kamera baru dengan Auto Fokus Seperti DSLR

iPhone 6 dan 6 Plus baru saja diumumkan. Berbagai upgrade telah diberikan Apple untuk iPhone 6 dan 6 Plus, termasuk pada fitur kamera. Well, tidak dapat dipungkiri iPhone 5s memiliki kamera yang sangat berkualitas. Jadi tidak banyak upgrade yang diberikan Apple pada fitur kamera iPhone 6 dan 6 Plus.


Seperti iPhone 5s, iPhone 6 dan 6 Plus hadir dengan kamera 8MP dan aperture f/2.2. Tapi Apple sudah memberikan upgrade pada sensor kamera iPhone 6 dan 6 Plus, yang dapat menghadirkan foto lebih berkualitas dan lebih cepat. Apple menyebut sensor iSight generasi selanjutnya yang digunakan pada iPhone 6 dan 6 Plus ini dengan nama “focus pixels.” Dikatakan piksel ini mampu menawarkan fasa deteksi auto fokus seperti kamera DSLR, yang diduga dua kali lebih cepat dibanding iPhone 5s.

Updgrade lainnya, iPhone 6 dan 6 Plus dapat mengambil foto HDR secara lebih mudah. Untuk mengambil foto HDR menggunakan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus bisa dilakukan dengan sekali klik pada tombol shutter, tidak perlu mengambil beberapa foto lebih dulu seperti sebelumnya. Selain memudahkan mengambil foto HDR, Apple juga telah mengembalikan True Tone Flash yang menggunakan dua LED berbeda untuk menghasilkan warna foto mendekati warna asli.

Biar bagaimanapun, iPhone 6 dan iPhne 6 Plus memiliki perbedaan fitur kamera. Perbedaannya, iPhone 6 hanya didukung digital image stabilization, sedangkan iPhone 6 Plus didukung optical image stabilization seperti yang digunakan pada cameraphone Nokia Lumia 1020.

Tidak ketinggalan, Apple juga memberikan peningkatkan kemampuan videografi. iPhone 6 dan 6 Plus memiliki kemampuan untuk merekam video 1080p 30fps atau 60fps. iPhone 6 dan 6 Plus keduanya juga bisa digunakan dalam mode slow-mo video pada 240fps. Yang terakhir, kamera depan iPhone 6 dan 6 Plus sudah mendapatkan peningkatan deteksi wajah dan mode baru selfie yang dinamakan “burst” untuk membantu mendapatkan foto selfie terbaik.






source : gpgo
Disqus Comments